The Reaping
Karena dianggap sebagai anak pembawa bala, Loren (Anna Sophia Robb) diputuskan warga untuk dilenyapkan dari muka bumi. Waktu itu, di tempatnya tinggal, sedang berjangkit wabah ganas yang menewaskan banyak orang.
Berdasarkan kepercayaan warga waktu itu, diketahui kalau Loren adalah sumber datangnya bencana itu. Karena tidak ingin jatuh korban lebih banyak, maka pembunuhan Loren harus dilakukan.
Loren akhirnya diadili massa, dan nyawanya dalam kondisi di ujung tanduk. Ia pun berontak sekuat tenaga, dan berupaya lari dari massa yang terus memburunya. Satu lemparan senjata mengenai tubuhnya, darah hitam mengucur. Namun Loren tetap lari, dan sampailah ia disebuah sungai.
Saat itulah, seorang pemuda dengan sangat teganya menusukkan pisau di dadanya. Loren berteriak kesakitan, suaranya tercekat dan hampir saja jatuh ke sungai. Namun hal ajaib terjadi pada bekas lukanya. Bekas luka itu tidak mengeluarkan darah, merapat, dan tidak meninggalkan bekas apapun.
Adapun si pemuda, ia mengalami peristiwa yang tidak bisa diterima nalar. Tubuhnya memutih, kering, seperti tak ada setetes darahpun mengalir di tubuhnya. Badannya mengurus, dan menjadi seperti mayat hidup nan kaku.
Sungai yang airnya jernih, tiba-tiba berubah memerah secara perlahan. Darah yang berasal dari luka Loren sebelumnya, menjadi¬kan sungai berwarna merah darah. Perubahan itu membuah banyak makhluk mati, berikut tetumbuhan yang warnanya berubah jadi kemerahan.
Fenomena aneh ini, mengundang kehadiran dua orang ilmuan, yakni Katherine (Hilary Swank) dan Ben (Idris Elba). Dua ilmuan ini, ditemani oleh warga setempat, Doug (David Morrissey).
Hal pertama yang dilakukan Katherine dan Ben, adalah mengambil sampel air. Penelitian dilanjutkan pada tumbuhan sekitarnya. Saat itulah, terjadi beberapa hal aneh, yang pada akhirnya menggiring Katherine pada sosok Loren.
Ia pun mengejar sosok gadis kecil, yang didapatinya berada sen¬dirian di hutan. Namun ia tidak berhasil menemuinya, karena Loren lenyap tanpa bekas. Hari-hari berikutnya, Katherine selalu dihan¬tui kehadiran Loren. Setiap ia coba mendekat, bayangan kejadian masa lalu kembali berkelebat dalam ingatan Katherine.
Peristiwa pembunuhan keji yang menimpa keluarganya, kembali terurai dan membuatnya sering bermimpi buruk. Penasaran dengan peristiwa yang dialaminya, membuat Katherine berjibaku mengungkap siapa Loren sebenarnya.
Berbagai kejadian aneh, kembali menghadang. Seperti serangan belalang yang akhirnya membunuh banyak penduduk. Bahkan Katherine dan Ben juga hampir tewas, jika tidak berlindung dalam sebuah rumah. Ben akhirnya meninggal, karena dibunuh seseorang.
Film garapan sutradara Stephen Hopkins ini, agak susah ditebak terkait alur dan akhir ceritanya. Suasana horor dan tanda tanya, akan langsung terasa pada awal film. Bagi anda yang alergi pada darah, mungkin anda akan langsung hengkang dari tempat duduk anda, begitu meilihat fenomena berupa sungai darah.
Namun bagi anda yang menyukai film-film yang mengundang berbagai hal aneh pada permulaan film, ini adalah film yang cocok. Anda tidak akan bisa menebak alur dan akhir cerita, sebelum meno¬ntonnya sampai akhir.
Hanya saja, film yang jauh dari unsur logika ini, tetap mening¬galkan misteri di akhir cerita. Termasuk yang tidak bisa diterima nalar, saat Katherine diselamatkan dari ancaman pembunuhan yang dilakukan Doug, dan kurungan penduduk yang ingin membunuh Loren. Doug akhirnya juga diketahui sebagai aktor pembunuhan terhadap Ben. Lalu siapakah Loren sebenarnya? Hantu atau anak manusia kebanyakan lainnya?
Genres: Science Fiction/Fantasy, Suspense/Horror, Thriller and Politics/Religion
Starring: Hilary Swank, AnnaSophia Robb, David Morrissey, Idris Elba, Stephen Rea
Directed by: Stephen Hopkins
Download Film
Download Subtitle indonesia